Seorang santri asal Kabupaten Kuningan terserempet rombongan motor gede alias moge di Kabupaten Ciamis. Masa di sekitar yang marah sempat berusaha mencegat rombongan namun tak berhasil. Korban yang mengalami luka parah dilarikan ke rumah sakit setempat.
Seorang santri asal Ciawigebang Kabupaten Kuningan, bernama Yayat Nurhidayat terkapar, setelah terserempet rombongan motor gede alias moge di Jalan Raya Sukahaji Cihaurbeuti Kabupaten Ciamis, Sabtu sore, 27 Mei 2023.
Masa dan santri di sekitar TKP sempat berusaha mencegat rombongan, namun rombongan tersebut terus melanjutkan perjalanan.
Baca Juga:Ayah dan Anak DipolisikanPutus Sekolah Karena Keterbatasan Ekonomi
Korban mengalami sejumlah luka parah disekujur tubuh, dan segera dilarikan ke puskesmas setempat hingga di rujuk ke Rumah Sakit TMC Ciamis.
Pimpinan Ponpes Miftahul Huda Al Abidin Cihaurbeuti telah melaporkan kejadian ini ke Satlantas Polres Ciamis. Pihaknya berharap pelaku tabrak lari segera diungkap serta diberi tindakan tegas.
Menurutnya, santri asal Kuningan ini telah menuntut ilmu di ponpesnya dalam 5 tahun terakhir.
Hingga Sabtu sore, pihaknya telah berupaya untuk menghubungi pihak keluarga santri di Kuningan, dan diketahui korban merupakan anak yatim.