Takoyaki Di Kedai Dum Dum Prett

0 Komentar

Buat pemirsa pecinta jajanan asal Jepang, takoyaki ini bisa jadi pilihan, hadir dengan berbagai saos home made yang lezat, dipadukan dengan takoyaki yang garing diluar dan lembut didalam serta isian yang berbagai macam, membuat pemirsa merasakan takoyaki dengan sensasi yang berbeda, berikut liputannya untuk anda.

Takoyaki, jajanan asal Jepang ini banyak digemari kawula muda karena rasanya yang enak. Di Kedai Dum Dum Pret pemirsa akan mencoba takoyaki dengan sensasi yang berbeda karena terdapat berbagai varian sauce yaitu dum dum prett sauce, bocil sauce, japanesee sauce, korean sauce, italian sauce, spicy cheese sauce, serta glan dumdum prett sauce, namun varian paling best seller adalah takoyaki dengan dum dum prett sauce.

Menurut owner ia adalah mantan chef selama 11 tahun di Jakarta, jadi tidak heran jika varian sauce untuk takoyaki ini unik dan beragam. Di Kedai Dum Dum Preett ini juga, pemirsa tidak hanya menjumpai takoyaki tapi masih banyak menu ala kafe seperti makaroni, spageti, burger, french fries dan baso aci. Untuk harga dijamin affordable mulai dari 7000 yang ukuran small hingga 15000 yang ukuran large, pemirsa dapat mencicipi makanan kaki lima rasa bintang lima.

Baca Juga:Harga Garam Lokal Sentuh Angka TertinggiGaram Yang Beredar Di Cirebon Berasal Dari Rembang Jateng

Bagi pemirsa yang tertarik membeli takoyaki ini tempatnya ada di Jl Perjuangan samping Akper, buka dari jam 11 siang sampai habis. Penasaran dengan rasanya? Jangan lupa mengantri dengan tertib ya.

0 Komentar