RADARCIREBON.TV- Harga Mobil City Car Murah Rilis Anyar, Wuling Jadi Incaran Nih
Dalam ajang Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2022 lalu, perusahaan city car meluncurkan mobil barunya.
Gak tanggung-tanggung city car tersebut rilis dari perusahaan otomotif kenamaan. Ke lima mobil tersebut seakan mimpi buruk bagi city car yang lebih dulu laris di Indonesia.
Baca Juga:Siapkan Akomodasimu Berlibur ke 5 Objek Wisata Gorontalo Tercantik Tiada Dua!!SEGERA Beralih ke Oppo a57! Tangguh Segala Cuaca
Jika Anda tertarik dengan city car baru untuk penggunaan sehari-hari dengan harga terjangkau, setidaknya ada lima pilihan yang bisa di pilih.
Wulling Air EV
Di antara mobil-mobil tersebut, Wuling Air ev memiliki harga termahal yakni 238 juta rupiah. Wuling Air ev menawarkan pengalaman berkendara tanpa emisi berkat motor listrik 40 hp. dan baterai 17,3 kWh atau 26,7 kWh.
Air ev juga memiliki bodi kompak yang mampu menampung empat penumpang, serta fitur-fitur canggih seperti Internet of Vehicles dan Wuling Indonesian Command.
Toyota Agya GR Sport
Toyota telah melakukan beberapa penyempurnaan pada Agya GR Sport, terutama dari segi tampilan. Secara spesifikasi, Agya GR Sport masih mengusung mesin 1.197 cc empat silinder yang menghasilkan tenaga 86,7 hp. dan torsi 107,8 Nm.
Dari segi harga, Toyota membanderol Toyota Agya mulai Rp 158,5 juta hingga Rp 180,1 juta untuk Agya GR Sport bertransmisi otomatis.
Suzuki S-Presso
Mobil Suzuki hadir melanjutkan kiprah Karimun Wagon R sebagai mobil terkecil yang di jual Suzuki di Indonesia. Tentunya sebagai mobil terkecil Suzuki, S-Presso juga tersedia dengan harga yang sangat kompetitif, mulai dari Rp 155 jutaan.
Dengan harga tersebut, S-Presso menawarkan mesin tiga silinder 998cc bertenaga 67 hp. dan torsi 90 Nm.
Baca Juga:Jawara Smartphone Nokia C3, Spesifikasi Serius dan Tulus!!Yakin Gak Kecantol Sama Fitur Segunungnya Smart tv 43 Inch Terbaik 2022? Kualitas Berkilau Harga Terjangkau
Honda Brio Satya
Ternyata Honda tidak putus asa berlomba dengan city car lainnya. Brio kini di poles apik dan keluar dengan gaya baru.
Berbeda dengan Agya GR Sport yang sudah di perbarui, Honda Brio Satya yang di pamerkan di GIIAS 2022 tetap mempertahankan tampilannya yang khas dan bersih. Soal harga, Honda Brio Satya mulai Rp 156,9 juta untuk versi S MT dan Rp 186,4 juta untuk versi E-CVT.