Baterai Badak Tahan 3 Hari Inilah Nokia C22 – Simak Harga dan Spesifikasinya

Baterai Badak Tahan 3 Hari Inilah Nokia C22 - Simak Harga dan Spesifikasinya
Sumber : Gizmo China
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Hi Sobat tekno! Nokia C22 merupakan HP yang sudah di rilis secara global. Namun tidak di ketahui bahwa HP ini akan datang ke Indonesia. Namun kamu harus tahu bahwa Nokia sedang memanas melihat kesuksesan Samsung. Penasaran dengan HP ini?. Simak terus sampai habis!.

Spesifikasi

Ponsel kelas menengah ini diluncurkan di ajang Mobile World Congress (MWC) di Barcelona pada Sabtu (25/02/2023) dan disebut memiliki sejumlah fitur, termasuk baterai yang mampu bertahan hingga tiga hari.

Dari segi desain, Nokia C22 memiliki layar 6,5 inci beresolusi HD+ dan kaca 2.5D yang sedikit melengkung. Keduanya juga memiliki peringkat IP52 untuk ketahanan terhadap debu dan air. 

Baca Juga:Harga Oppo Reno 7 Lagi Diskon – Smartphone Estetik Layak di Beli di Tahun 2023Jangan Kaget! Inilah Mobil City Car Murah 50 Jutaan Saja – Bikin Tetangga Ngiler

Kamera utama Nokia C22 berbeda karena beresolusi 13 megapiksel dan sensor makro 2 megapiksel. Namun, kamera selfienya sendiri sama persis dengan yang ada di Nokia C32, yakni beresolusi 8 megapiksel dan pengenalan wajah.

Untuk dapur pacunya, Nokia C32 memiliki chipset Unisoc 9863A1 octa-core 1.6GHz yang di pasangkan dengan RAM 3GB atau 4GB dan penyimpanan 64GB atau 128GB. Jika media penyimpanan tidak cukup, dapat di perluas dengan kartu microSD.

Sementara itu, Nokia C22 hadir dengan chipset yang sama dengan Nokia C32, di pasangkan dengan RAM 2GB atau 3GB dan penyimpanan 64GB. Sama halnya dengan Nokia C32, media penyimpanan juga bisa di perluas dengan Nokia C22. 

Dari segi tenaga, ponsel baru Nokia ini didukung oleh baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan kecepatan pengisian daya 10 watt. Namun, Nokia mengklaim bahwa baterai ini bertahan hingga 3 hari. Nokia menyatakan bahwa efisiensi baterai didukung oleh manajemen baterai kecerdasan buatan (AI).

Wah,,, super gede kan baterainya? Di jamin deh bakal awet banget.

Fitur pendukung ponsel Nokia ini antara lain sensor sidik jari terintegrasi tombol power (di pasang di samping), Bluetooth, sistem operasi Android 13, konektivitas 4G LTE dan update keamanan garansi hingga 2 tahun.  

0 Komentar