Motorola V300, Pernah Jadi Ponsel Lipat Hits di Zamannya, Intip Speknya

Motorola V300, Pernah Jadi Ponsel Lipat Hits di Zamannya, Intip Speknya
Motorola V300 (Maxbhi.com)
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Sebuah perusahaan penyedia alat komunikasi yaitu Motorola, pernah mempunyai varian ponsel lipat yang bernama Motorola V300.

Perusahaan penyedia ponsel tersebut berpusat di Amerika Serikat yang berdiri dari tahun 1928, seperti yang di lansir dari Wikipedia.

Kemudian muncul di Indonesia dan mendirikan perusahaan pada tahun 1995 dengan nama PT Motorola Indonesia.

Baca Juga:Isi Ruang Keluargamu dengan Pilihan Merek Smart TV dan Android TV Murah IniSimpan Dulu Buat Liburan! Penginapan Murah di Dekat Pantai Sawarna yang Nyaman

Hingga kini, Motorola masih memproduksi ponsel dengan berbagai varian produk yang di tawarkan.

Spesifikasi Motorola V300

Setiap brand ponsel pasti mempunyai ciri khas yang di sematkan pada produknya.

Untuk Motorola, mempunyai ciri khas untuk setiap ponsel yang di keluarkannya. Sejak dahulu, ikon huruf M selalu tersemat pada ponsel keluarannya.

Ciri yang begitu melekat tersebut, menjadi ikonik yang kerap akan di ingat oleh penggunanya.

Ponsel keluarannya pun kerap di gemari oleh penggunanya dan brand ini pun pernah berada di masa jayanya.

Salah satu keluaran dari brand ini mempunyai bentuk lipat atau ponsel lipat.

Salah satu contoh ponsel lipat jadul dari Motorola yaitu Motorola V300 yang mempunyai spesifikasi berikut ini.

Baca Juga:Yuk Para Calon Pasutri, Beli Smart TV Samsung 40 Inch Buat Isi Rumah BarumuKamu Makin Keren Kalau Pakai Sepatu Kets dari Beberapa Brand Lokal Berikut Ini

Melansir dari gsmarena, ponsel ini di rilis tahun 2003 yang mempunyai ukuran 89 x 49 x 24,8 mm dengan ketebalan 24,8 mm dan bobot sebesar 122 gram.

Ponsel ini mempunyai dua layar yaitu pada bagian dalam dan juga pada bagian luar.

Untuk bagian layar dalamnya, mengunakan layar TFT dengan 65 ribu warna yang beresolusi 176 x 220 piksel.

Sementara untuk bagian layar luarnya menggunakan OLED dengan resolusi 96 x 32 piksel.

Kamera yang di sematkan hanya berjumlah satu buah yaitu berperan sebagai kamera utama yang terletak pada bagian luarnya dengan resolusi VGA.

Ponsel ini juga di lengkapi dengan fitur suara seperti pengeras suara, getar dan nada dering.

Dengan karakternya yang merupakan ponsel jadul, Motorola V300 mempunyai baterai yang dapat di lepas pasang dengan jenis baterai Li-Ion 700 mAh.

Baterai tersebut bisa bertahan hingga 168 jam untuk waktu standby dan 5 jam untuk waktu bicara.

Fitur lainnya yang di sematkan untuk ponsel ini di antaranya SMS, EMS, MMS, Email, Pesan Instan, WAP 2.0/xHTML, alarm, jam dan beberapa permainan.

0 Komentar