RADARCIREBON.TV – Kata siapa camping kegiatannya itu itu aja? Kamu bisa cobain sensasi beda kalo berwisata ke Situ Gunung Glamping satu ini.
Situ Gunung Glamping, menawarkan sensasi liburan menarik dengan konsep yang unik.
Di tempat ini, selain kamu bisa menikmati panorama alamnya yang sejuk, juga bisa melakukan beragam kegiatan asik.
Baca Juga:Siap-Siap! Begini Tampilan Suzuki S-Presso Terbaru 2023, Makin Mewah Harga MurahYang Hits Dari Wisata Daerah Lembang Terbaru, Nyaman dan Estetik
Lalu, ada apa saja ya kalau kita berlibur di tempat Situ Gunung Glamping?
Alamat dan Daya Tarik Wisata
Tempat ini berlokasi di Jl. Kadudampit, Gede Pangrango, Kadudampit, Sukabumi Regency, Jawa Barat 43153, Indonesia.
Kemudian, untuk daya tarik dari tempat ini selain menyajikan suasana yang sejuk dan adem khas pegunungan,
tentunya daya tarik lainnya seperti fasilitas terbilang cukup lengkap dan menarik.
Bahkan, dari satu tempat ini, dekat dengan beragam objek wisata lainnya yang menyatu dalam satu kawasan.
Fasilitas yang tersaji di sini sangat lengkap dan terintegrasi dengan beragam wisata lain, di antaranya:
Situ Gunung Suspensi Bridge
Yap, di kawasan wisata ini kamu bisa memcoba salah satu jembatan yang cukup populer di sosial media ini.
Baca Juga:Wisata Kuliner Bandung, Punya Cita Rasa Khas dan EnakSegarnya Udara dan Suasana dari Villa Puncak Cisarua, Harga Terjangkau Fasilitas Memukau! Harga 1 Jutaan, Ini 3 Daftarnya
Dengan panjang sekitar 250 Meter ini, Jembatan ini akan memberikan suasana atau pengalaman baru.
Tenang saja, kamu aman ko menaiki jembatan ini.
Curug Sawer
Selain bisa bermalam di sini, tentunya, tersedia pula wisata air yang memanjakan mata dengan spot yang bagus.
Yap, apalagi kalau bukan spot curug sawer.
Tenda Glamping
Yap, kalau kalian ke Glamping nya, kalian akan menikmati sebuah Dome dengan rasa hotel, Karena dalam dome ini sangat lengkap, mulai dari Kopi, Teh, Kamar mandi yang bersih serta Peralatan tidur yang membuat kalian akan sangat betah disini.Â
Dalam satu dome ini tersedia 4 kasur ( twin bed ) dan di bagian tengah ruangan ada karpet tebal, yang sangat cocok untuk rame – rame glamping di sini.
dan ada balcone juga, bisa dengan santai menikmati secangkir teh atau kopi sambil menikmati suasana alam terbuka hijau yang menyegarkan mata.