RADARCIREBON.TV – Sudah ada rencana buat liburan? Kalau belum, yuk coba menginap di glamping Cikole Lembang.
Tempatnya enak, fasilitasnya pun beragam, hawanya juga sejuk karena letaknya di Lembang, yang konon di kenal mempunyai hawa yang sejuk.
Sebab, di sana letaknya dekat dengan pegunungan dan di kelilingi dengan pepohonan yang membuat udara terasa sejuk.
Baca Juga:Rekomendasi TV Android 32 Inch Terlaris dan Termurah!Glamping Teluk Sirih, Penginapan Dekat Pantai dengan Nuansa Alam yang Indah
Glamping Cikole Lembang
Berikut ini ada beberapa daftar penginapan dengan konsep glamping atau glamour camping yang bisa kamu datangi. Inilah daftarnya.
– Garuda Huha Cozy Land
Akomodasi dengan berbagai fasilitas ini, bisa menjadi salah satu pilihanmu saat berlibur. Garuda Huha Cozy Land menawarkan penginapan dengan konsep glamping dan camping.
Melansir dari Instagram garudahuha_cozyland, glamping yang di sediakan berupa tenda dan bangunan dengan desain kayu berwarna cokelat.
Untuk glamping tenda, tamu menginap akan mendapatkan fasilitas berupa kasur dengan alat tidur, kursi, meja, permadani.
Kemudian ada juga listrik yang di sediakan, kopi, teh, teko listrik, api unggun dan meja makan keluarga.
Harga yang di banderol untuk tipe ini sebesar Rp500 ribu++ untuk weekday sementara Rp550 ribu++ untuk weekend.
Sementara untuk tipe penginapan glamwood, akan mendapatkan fasilitas double/single bed, toilet pribadi dengan air panas.
Baca Juga:ADEM BANGET! Menginap di Pondok Wisata Grafika Cikole, Bisa Outbond Juga LohNokia Asha 501 Kini Punya Harga yang Sangat Murah! Gimana Speknya?
Lalu, ada listrik, teko listrik, teh, gula, kopi, api unggun dan meja makan pribadi. Tipe ini di banderol harga mulai dari Rp650++ (weekday) dan Rp700++ (weekend).
Selain menginap, ada juga berbagai wahana seperti sky bike, ATV, flying fox dan lain-lain.
– Terminal Wisata Grafika Cikole
Akomodasi glamping Cikole Lembang berikutnya yaitu Terminal Wisata Grafika Cikole.
Penginapan ini menawarkan suasana hutan pinus dengan hawa yang sejuk. Model penginapannya yang di sediakan pun beragam.
Salah satunya yaitu dengan konsep glamping yang terdiri dari TWGC Camping Land atau Urban Camp, camping keluarga dan camping massal.
Fasilitasnya pun beragam. Misalnya di Urban Camp, tersedia TV, sarapan untuk 4 orang, air mineral, api unggun, kamar mandi dalam dan air panas.
Di sini juga tersedia berbagai wahana seperti paintball, flying fox, zip coaster, turun tebing, jembatan burma, ATV dan lain-lain.
Biaya per malamnya, akan di kenakan harga mulai dari Rp460 ribu hingga Rp1,4 juta.
– Bobocabin Cikole
Nuansa menginap dengan fasilitas luxury yang menawarkan pemandangan alam dengan rimbunnya pohon yang berada di sini.
Fasilitas yang di sediakan pun beragam seperti AC, WiFi, shower, wastafel yang berada di kamar dengan desain minimalis.
Selain itu, tamu juga akan di sediakan api unggun, restoran yang terdiri dari House of Cikole, Taste of Cikole dan Restoran Sangkuriang.
Akomodasi ini di banderol dengan harga mulai dari Rp892 ribuan per malam.