Penataan Dan Pengelolaan Arsip Di Setda Perlu Dioptimalkan

0 Komentar

Penataan serta pengelolaan arsip di Sekretariat Daerah Kota Cirebon perlu lebih di optimalkan. Sementara ini kendala yang dialami berupa belum adanya SDM arsiparis yang mampu memahami tentang tata cara menata dan mengelola arsip.

Jajaran Dispusip, khususnya bidang arsip melakukan peninjauan ke beberapa tempat arsip di pemerintahan. Salah satunya di gedung Sekretariat Daerah Kota Cirebon, pada Senin pagi.

Dengan melihat langsung penataan arsip-arsip yang ada dalam proses pemerintahan, di berbagai bidang. Sementara ini, untuk pengelolaan dan penataan arsip di sekretariat daerah masih perlu di optimalkan lagi. Dengan membuat daftar arsip, membuat secara rinci jenis jenis arsip, dan lainnya.

Baca Juga:Sistem Koperasi Dan UKM Akan DiterapkanMembangkitkan Semangat Seniman Lewat Pameran Lukisan

Kendala yang dialami di Setda salah satunya belum adanya SDM yang mahir atau personal arsiparis yang memahami tata cara pengelolaan dan pemeliharaan arsip yang baik.

Rencananya, kedepan, akan dibentuk tim untuk menata dan membuat manajemen arsip di sekretariat daerah, agar keberadaan arsip dapat dikelola dengan maksimal.

0 Komentar