RADARCIREBON.TV – Pernahkah kamu berkunjung ke Agro Wisata Malang yang di penuhi aneka buah-buahan segar?
Agro Wisata adalah aktivitas wisata yang melibatkan penggunaan lahan pertanian atau fasilitas terkait yang menjadi daya tarik bagi wisatawan.
Agrowisata memiliki beragam variasi, seperti labirin jagung, wisata petik buah, memberi makan hewan ternak, hingga restoran di atas laut.
Baca Juga:Mau Healing? Ya Kesini, Jalan-jalan ke 4 Wisata Malang Terdekat Ini, di Jamin Kamu Gak Bakalan Nyesel!Gan Inilah 6 Tempat Wisata Cikole Bandung yang Hype Banget Buat Kamu, Nomor 5 Vibesnya Kaya di Amerika Loh! Buruan Gass
Oleh karena itu, jika kamu berwisata ke Malang, jangan lupa untuk menyempatkan berkunjung ke Argo Wisata Malang.
Agrowisata di Malang di kenal sebagai salah satu wisata di Indonesia yang menawarkan banyak wisata alam.
Oleh karena itu, tidak heran jika daerah yang satu ini menjadi daerah favorit wisatawan dari berbagai daerah.
Pengunjung rela datang dari berbagai daerah untuk menikmati indahnya berbagai tempat wisata di Malang.
3 Agro Wisata Malang Paling Populer dan Hits, Cekidot!
1. Agrowisata Petik Jeruk Dau
Yang pertama, kita akan membahas mengenai ramai di datangi wisatawan dari berbagai daerah. Lokasinya berada di daerah Selorejo, Kecamatan Dau, Malang, Jawa Timur. Dapat menikmati lahan jeruk seluas 750 hektar dengan berbagai jenis seperti jeruk baby Pacitan, Valencia, Keprok, dan masih banyak lagi.
Agrowisata Petik Jeruk Dau/gotravelly.com
Selain menikmati keindahan alam serta suasana yang di tawarkan, pengunjung juga dapat mencoba sensasi memetik jeruk langsung dari pohonnya. Pengunjung hanya di kenakan biaya tiket masuk sebesar Rp 15.000,- per orang untuk menyusuri kawasan yang satu ini. Sedangkan saat memetik dan membawa pulang buah jeruk, pengunjung di kenakan biaya Rp 5.000,- per kg.
2. The Highland Pujon Strawberry
Selanjutnya, kita akan membahas mengenai salah satu tempat Agro Wisata Malang yang memiliki lahan Strawberry yang luas, yaitu The Highland Pujon Strawberry. Kamu juga bisa memetik Strawberry langsung di sana loh. Lokasinya berada di Kecamatan Pujon, Malang, Jawa Timur.
The Highland Pujon Strawberry/gotravelly.com
Baca Juga:Mau Ponsel Simple dan Praktis? Yuk Cobain Pakai Hp Nokia Terbaru Non Android yang Worth It Buat KamuMau Healing Ramean Tapi Tetep Murah? Datang Saja ke Silancur Glamping Harga Terjangkau Gak Bikin Nyesel
Pengunjung akan di sambut dengan jus strawberry segar saat berkunjung ke The Highland Pujon Strawberry. Berbagai jenis Strawberry yang di tawarkan di antaranya California, Holibert, dan juga Cherly. Saat ingin memetik dan membawa pulang buah strawberry, pengunjung di kenakan biaya Rp 15.000,- per kg.
3. Agrowisata Kebun Teh Wonosari
Dan rekomendasi tempat Agro Wisata Malang yang terakhir dari artikel ini jatuh pada Agrowisata Kebun Teh Wonosari. Lokasinya berada di daerah daerah Kecamatan Singosari, Malang, Jawa Timur. Agrowisata Kebun Teh Wonosari menjadi kebun teh pertama di Jawa Timur yang memiliki konsep wisata petik teh.
Agrowisata Kebun Teh Wonosari/gotravelly.com
Pengunjung akan di manjakan dengan keindahan alam yang luar biasa serta hamparan kebun teh yang luas. Suasana yang sejuk juga membuat pengunjung betah dan enggan pulang. Selain menikmati hamparan kebun teh dan dapat memetiknya, pengunjung juga dapat melihat langsung proses pengolahan teh.Â