Sedikitnya 20 orang menjalani perawatan intensif dan satu orang meninggal dunia, akibat kecelakaan bus pariwisata terjun ke sungai di obyek wisata Guci Kabupaten Tegal, Minggu pagi. Hingga Minggu sore, jenazah korban belum diambil pihak keluarga.
Iring-iringan mobil ambulan yang membawa 20 korban luka dan satu korban meninggal dunia, tiba di IGD RSUD Dokter Soesilo Slawi Kabupaten Tegal Minggu siang. 20 korban luka langsung mendapatkan perawatan intensif.
Sebagian korban mengalami luka benturan, patah tulang, dan cedera kepala. Salah seorang korban selamat Herman mengaku, saat pengemudi bus sedang memanaskan kendaraan, tiba-tiba bus meluncur ke bawah hingga terjun ke sungai. Ia membantah ada kabar ada anak kecil yang bermain handbrake.
Baca Juga:Bus Pariwisata Terjun Ke Sungai Di OW Guci TegalPenjualan Ikan Sepi
Kabag TU RSUD Soesilo Slawi Sriharso Pramoro mengatakan, pihaknya telah menerima 20 korban luka dan satu meninggal dunia. Rata-rata korban mengalami luka akibat benturan, patah tulang dan cedera kepala. Pihaknya juga masih menunggu kedatangan tujuh korban lainnya, yang dalam perjalanan dari puskesmas menuju RSUD Soesilo.
Sementara korban meninggal diketahui bernama Maja (60) warga Serpong Utara Tangerang Selatan. Hingga Minggu sore korban meninggal belum diambil pihak keluarga.
Perlu diketahui, bus pariwisata duta wisata membawa 50 orang penumpang. Sebanyak 35 orang sudah berada di dalam bus saat bus terjun ke sungai. Rombongan ini merupakan peziarah wali songo asal Tangerang tujuan Cirebon, Pemalang dan Guci Tegal.