Mi Goreng Basah Alias Mi Get Asli Cirebon? Ini Resep Mudah Praktis dan Enak

mi goreng basah
mi goreng basah / cookpad
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Memilih makanan memang gampang- gampang susah, tapi enggak bakal susah kalau kamu lagi di Cirebon, bisa pilih mi goreng basah yang satu ini nih.

Mi goreng basah, atau di Cirebon lebih di kenal dengan sebutan mi get.

Banyak penjual menjajakan menu ini, mulai dari yang rasanya orginial, hingga pada taraf rasa paling pedas.

Mie goreng tapi basah, tidak aneh, memang seperti ini bentuknya.

Baca Juga:Jejak Spesifikasi dan Harga Honda Freed Terakhir yang Diproduksi, Masih Dicari!Nonton Lebih Berkesan Pakai Smart Box TV Android, Beli Yuk!

Sekilas mie ini seperti mie ayam namun tidak pakai kuah banyak, tapi juga sekilas seperti mi goreng namun sedikit di tambah kuah.

Jika memikirkan kenapa di sebut seperti itu, mungkin rasa lapar akan segera menggerogoti kita.

Mie Get

Maka dari itu, di Cirebon makanan ini lebih di kenal dengan mie get.

Ada beragam pilihan rasa dan tempat yang bisa kamu coba, namun karena sangat banyak tersebar di wilayah Cirebon, kamu perlu jeli.

Bahkan di beberapa linimasa pencarian, resep Mie Get menjadi viral di daerah cirebon akhir-akhir ini.

Mie goreng yang di masak dengan tekstur nyemek atau sedikit berkuah, di sajikan dengan tambahan lalapan.

Makanan ini memang sangat pas untuk di sajikan sebagai menu makan di siang hari atau pun malam hari.

Baca Juga:Apa Itu Smart Android TV Box? Ini Pengertian, Fungsi dan HarganyaMenu Diet Sehat, Tanpa Takut Tubuh Lemah dan Tak Kuat!

Berikut ini bahan dan cara membuat makanan lezat yang satu ini.

Bahan-bahan

  • 4 sdm minyak goreng
  • 8 butir bawang merah, haluskan
  • 4 siung bawang putih, haluskan
  • 100 g kol, iris tipis
  • 600 ml air
  • 4 bungkus mie goreng instan
  • 4 sdm saus sambal
  • 2 sdm kecap manis
  • ½ sdt kaldu ayam bubuk
  • 2 buah tomat, potong kotak kecil
  • 2 batang seledri, iris tipis

Kemudian cara memasak simak di bawah ini, mengutip dari laman endeus Tv, inilah cara memasak mie get atau mi goreng basah.

  1. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan kol dan air. Rebus hingga air mendidih dan kol matang.
  2. Masukkan mie, masak hingga mie setengah matang. Tambahkan bumbu mie instan, saus sambal, kecap manis, kaldu bubuk, tomat dan seledri. Aduk hingga rata, masak hingga cairan berkurang.
  3. Angkat, letakkan ke dalam 4 piring saji. Sajikan dengan pelengkap.

    Itulah, rahasia kelezatan mi goreng basah yang bisa kamu nikmati saat menunggu kantuk tiba.

    0 Komentar