RADARCIREBON.TV – Salah satu raja ponsel dunia yaitu Nokia, selain mempunyai seri HP Nokia jadul, konon di kabarkan mempunyai seri Android (smartphone) lain yaitu Nokia XR.
Setelah meluncurkan berbagai series, rupanya Nokia masih ingin terus menjebol pasaran ponsel dengan variannya yang spektakuler.
Kira-kira, apa saja deretan series XR yang konon di miliki oleh produk besutan HMD Global ini, ya? Berikut selengkapnya.
Baca Juga:Update Harga Honda PCX Terbaru, Jadi Berapa ya Kira-kira?Sebelum Membeli, Simak Dulu Perbedaan TV Android dan Smart TV
Nokia XR
Jika melansir dari berbagai sumber, ada beberapa deretan series XR, di antaranya:
– Nokia XR20
Salah satu ponsel Android 5G ini konon mempunyai bodi yang tangguh serta terdapat kemampuan anti air juga anti debu yang bersertifikasi IP68.
Ponsel ini juga konon mampu bertahan di air hingga kedalaman mencapai 1,5 m.
Selain bsia bertahan di air, HP Nokia ini juga tahan banting karena telah memiliki sertifikasi militer MIL-STD 810H.
Beralih menuju fitur dan spesifikasi lainnya. XR20 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 480 dengan sistem operasi Android 11.
Kemudian kapasitas penyimpanannya mencapai 6 GB untuk RAM dengan 128GB untuk memori internal yang bisa di perpanjang microSD mencapai 512GB.
Lalu, tak lupa di sematkan kamera di depan dan belakang dengan ukuran masing-masing 8 MP (kamera depan) dan 48 MP (kamera utama) serta 13 MP (kamera ultrawide).
Baca Juga:CATAT! Sony Xperia Terbaru Akan Segera Hadir, Kapan Rilisnya?Mampir Bali, Cobain Glamping Murah di Bedugul dengan Suasana Alam yang Cantik
Sementara untuk fitur lainnya ponsel XR20 yaitu fast charging 18W, wireless charging 15W.
Lalu, kapasitas baterai 4.630 mAh, Bluetooth 5.1, Action Cam Mode dan masih banyak lagi.
– Nokia XR21
Salah satu ponsel Nokia XR series ini, kabarnya di gadang-gadang menjadi penerus dari ‘kakaknya’ XR20.
Ponsel ini di tenagai oleh chipset Snapdragon 695 yang mempunyai ukuran layar sebesar 6,49 inch yang di lengkapi dengan LCD dan Gorilla Glass Victur.
Memori yang di sematkan pada ponsel ini berukuran 6GB untuk RAM serta 128 GB untuk memori internal yang bisa di perpanjang dengan microSD.
Soal kamera, ponsel ini memiliki kamera depan berukuran 16 MP dengan kamera utama berukuran 64 MP dan kamera ultra-wide berukuran 8MP.
Sementara fitur lainnya, ponsel Nokia XR21 terdiri dari Bluetooth 5.1, baterai dengan kapasitas 33W, pengisian cepat 33W, dan masih banyak lagi.
– Nokia XR30
Selain Nokia XR21 yang menjadi penerus dari Nokia XR20, ponsel ini juga konon di katakan sebagai penerus pendahulunya.
Apalagi, spesifikasi yang di miliki juga hampir mirip. Misalnya saja seperti fitur tahan banting dan kemampuannya yang bertahan di air.
Ponsel ini juga di katakan akan hadir dengan dua kamera yaitu kamera selfie berukuran 16MP dengan kamera utama berukuran 64MP dan kamera ultrawide berukuran 8MP.
Sementara kapasitas memorinya, akan di sematkan RAM berukuran 6GB dengan memori internal berukuran 128GB.
Tak lupa, ponsel ini juga akan mempunyai kapasitas baterai 4.600mAh dengan fast charging 33W.