RADARCIREBON.TV – Bogor merupakan daerah yang di juluki sebagai Kota Hujan. Selain itu, di Bogor juga terdapat banyak wisata viral 2023.
Oleh karena itu, tak heran jika kota tersebut selalu menjadi incaran para wisatawan di saat musim libur panjang tiba.
Sehingga obyek-obyek wisata yang ada di sana pada oleh pengunjung. Tempat wisata di Bogor pun sangat beragam.
Baca Juga:CANTIK BANGET! 3 Tempat Glamping Semarang Ini Punya View yang Indah, di Jamin Betah Deh PokonyaJANGAN KAGET! Ini Dia 3 Villa Murah di Tegal yang Punya Kualitas Bagus dan Worth It Buat Kamu
Mulai dari wisata alam, wisata buatan, wisata hits, wisata penginapan, wisata air, dan masih banyak wisata lainnya lagi
Nah, perlu kamu ketahui akhir-akhir ini di Bogor sedang menjadi perbincangan warganet terkait wisata viral 2023 yang ada di sana.
Pasalnya wisata viral 2023 tersebut menyuguhkan hal-hal unik serta antimainstream dari wisata-wisata sebelumnya.
Jadi, bagaimana nih, apakah kamu penasaran terkait wisata viral 2023 yang ada di Bogor ini? Yuk langsung saja kita cek di bawah ini.
5 Wisata Viral 2023 yang Hits Bingits
1. Curug Ciherang
Curug Ciherang/sikidang.com
Yang pertama, kita akan membahas mengenai tempat wisata yang terletak di Sirnajaya, Wargajaya, Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat. Salah satu tempat menarik yang rekomended di Bogor dengan alamnya yaitu air terjun. Jika kamu ingin kesana maka tempat tersebut buka setiap hari dengan operasional wisata mulai dari jam 07.00 – 18.00 WIB. Tentunya tempat wisata Curug Ciherang ini juga sangat instagramable loh gengs.
2. Bukit Alesano
Bukit Alesano/sikidang.com
Selanjutnya, jika kamu ingin berwisata sambil berkemah, kamu bisa datang ke Bukit Alesano yang berlokasi di Desa Cijeruk, Kec. Cijeruk, Bogor, Jawa Barat. Tempat wisata menarik di Bogor satu ini buka setiap selama 24 jam penuh. Dari puncak Bukit Alesano Bogor, anda bisa menikmati citylight indah ketika malam hari. Selain itu, di sana juga terdapat berbagai fasilitas yang mumpuni seperti, area parkir kendaraan wisata, toilet, warung wisata, dan spot foto instagramable.
3. Warso Farm
Warso Farm/sikidang.com
Baca Juga:JANGAN KETINGGALAN! 3 Bukit di Tasikmalaya yang Hits Banget Buat Kamu KunjungiSIMAK! 5 Website Jual Uang Kuno Seri Hewan Anti Gagal
Kemudian, jika kamu senang makan buah-buahan tapi ingin sambil berwisata, sepertinya Warso Farm cocok untuk kamu kunjungi nih. Destinasi wisata alam dengan sajian kebun durian di Bogor satu ini menjadi tempat liburan keluarga yang rekomended. Lokasinya berada di Kp Palalangon, Cisalada, Cigombong, Bogor, Jawa Barat. Tempat ini buka setiap hari mulai dari jam 07.00 – 17.00 WIB. Tunggu apalagi, yuk ke sini!
4. The Illusion Bogor
The Illusion Bogor/sikidang.com
Berikutnya ada tempat wisata paling hits di Kota Hujan ini yang sangat instagramable banget loh. Lokasinya berada di The Jungle Mall, Jl. Tirta Nirwana Raya, Mulyaharja, Kec. Bogor Selatan, Bogor, Jawa Barat. Di sana terdapat spot foto menarik seperti Arena Giant and Draw, The Best Trick Art 3D, Efek Illusi Cermin, Trick Eye, Upside Down World. The Illusion Bogor buka setiap hari mulai dari pukul 07.00, tutup pukul 17.00 WIB (weekday) dan weekend 19.00 WIB.
5. Pondok Rasamala
Pondok Rasamala/sikidang.com
Dan rekomendasi tempat wisata hits Bogor yang terakhir jatuh pada Pondok Rasamala. Lokasinya berada di Jl. Raya Gn. Salak Endah Jl. Gn. Bunder, Gunung Sari, Kec. Pamijahan, Bogor, Jawa Barat. Di tempat ini, kamu bisa melakukan kegiatan seperti camping, glamping, ataupun Villa Pondok Bambu, Harendong, Kihyang, Puspa, Cendana, Dayak, Ilegole, Pinus, dan Pondok Kisampang. Tempat ini buka setiap hari selama 24 jam.