RADARCIREBON.TV – Terdengar kabar dari salah satu perusahaan elektronik terkenal yaitu Sony yang kabarnya akan meluncurkan HP Sony Xperia terbaru.
Kabar tersebut muncul melalui unggahan video melalui kanal Instagram dan YouTube.
Meski belum terlihat jelas wujudnya seperti apa yang di perlihatkan pada video dalam kanal Instagram maupun YouTube, namun cukup memacu antusias dari para netizen yang terlihat dalam kolom komentar.
Baca Juga:Mampir Bali, Cobain Glamping Murah di Bedugul dengan Suasana Alam yang CantikEnjoy! 5 Glamping Terbaik di Lembang yang Bakal Bikin Betah
Sony Xperia Terbaru
Melanjutkan mengenai rilisnya HP terbaru dari Sony, antusian netizen yang di tunjukan dalam kolom komentar pun terlihat mengatakan berbagai macam perkataan.
“can’t wait” ucap akun artofvisuals.
“can’t wait! Good luck Sony” ucap akun emfkrksk.
“very much excited for new experia” ucap akun Abbas Ali saifi.
Pada unggahan yang di unggah melalui kanal Instagram dan YouTube Sony Xperia, varian barunya ini akan di luncurkan pada tanggal 11 Mei 2023.
Pelucuran tersebut akan berlangsung di Jepang pada pukul 1 siang waktu setempat.
Namun jika tidak dapat melihat langsung, kamu juga bisa menyaksikannya melalui siaran langsung yang akan berlangsung di YouTube.
Sementara untuk spesifikasi yang di sematkan untuk ponsel ini, masih belum di ketahui secara lengkapnya karena belum ada info lebih lanjut.
Tetapi, jika melihat dari video unggahannya, Sony Xperia terbaru akan hadir dengan fitur kamera yang canggih.
Baca Juga:Berapa Harga HP Nokia X Dual SIM? Berikut Selengkapnya Beserta SpeknyaSimak Cara Daftar Kartu Prakerja untuk Mengikuti Gelombang Selanjutnya
Sejarah Sony Xperia
Sambil menunggu perilisannya yang akan hadir pada 11 Mei mendatang, mari sedikit menengok ke belakang mengenai ponsel ini.
Penamaan ponsel ini ternyata punya cerita di baliknya. Jika di lansir dari Wikipedia, awal mulanya, ponsel ini bernama Sony Ericsson.
Kemudian berganti nama pda tahun 2012 setelah Sony membeli semua saham Ericsson.
Kata Xperia di ambil dari kata experience yang saat itu di pakai menjadi tagline Xperia X1 yaitu I Xperia the best.
Ponsel tersebut merupakan ponsel pertama yang di luncurkan yaitu pada tahun 2008 dengan spesifikasi yang cukup mumpuni di zamannya.
Lalu di susul dengan ponsel lainnya seperti X2, X5 dan X10 dengan X10 yang hadir dalam dua versi yaitu X10 mini dan X10 mini pro.