Nokia 2720 Flip – HP Lipat Nokia Terbaru – Cek Harganya Disini

Nokia 2720 Flip - HP Lipat Nokia Terbaru - Cek Harganya Disini
HP Nokia Flip
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Hai bestie Radar Cirebon! Kalian tahu gak sih dengan HP Lipat Nokia terbaru saat ini? Yup. Nokia 2720 Flip. Penasaran dengan harganya?. Simak sampai habis yah bestie!

Ingin bernostalgia dengan ponsel model flip? Coba beli Nokia 2720 Flip ini. Ponsel Nokia ini merupakan penerus dari seri ponsel flagship dengan nama yang sama dari tahun 2009. Meski sama-sama memiliki desain flip, seri Nokia 2720 Flip yang di luncurkan oleh HMD Global pada tahun 2019 ini memiliki fitur-fitur modern terkini. Apakah kamu penasaran? Berikut rincian lengkapnya. 

Spesifikasi

Selanjutnya spesifikasi dari HP ini sebagai berikut.

  • Ukuran layar: 2,8 inci QVGA, 320 x 240 piksel| Layar luar TFT, 240 x 250 piksel, 1.3 inci
  • Chipset: Qualcomm MSM8905 Snapdragon 205 (28 nm)
  • OS: KaiOS
  • RAM: 512 MB
  • Memori Internal: 4GB
  • Kamera: 2 MP
  • Ukuran HP: 54.5 x 104.8 x 18.7 mm (saat di tutup); 54.4 x 192.7 x 11.6 mm (saat terbuka)
  • Berat HP: 118 gram
  • Baterai: 1500 mAh
  • Tanggal rilis: September 2019

Kenapa harus beli HP ini?

Ada beberapa alasan kamu harus membeli HP ini yakni:

Baca Juga:Harga Ayla Bekas 2017 Cocok Buat Kamu Bestie!Daftar Harga Honda Freed Manual 2015 – Cocok Buat Jalan-jalan Bareng Ayang

Desain Nokia Flip 2720 Beri Kesan Retro yang Menarik

Di lansir dari iprice.co.id bahwa Di banding smartphone masa kini, Nokia 2720 terlihat lebih unik karena tetap mempertahankan desain retronya. Cocok untuk Anda yang merindukan kepopuleran ponsel flip di abad 21 dan ingin bernostalgia. Sayangnya, bagian belakang casing yang glossy membuat tampilan HP sedikit tergores. 

Ukuran Compact

Ponsel Nokia 2720 memiliki desain yang elegan. Dimensinya hanya 54,5 x 104,8 x 18,7 mm tertutup dan 54,4 x 192,7 x 11,6 mm terbuka. Bobotnya juga sangat ringan, hanya 118 gram, spesifikasi tersebut memudahkan Nokia 2720 Flip untuk di bawa atau di masukkan ke dalam saku celana atau baju. 

Daya Tahan Baterai Lama

Mungkin karena spesifikasi dan fungsinya yang tidak terlalu banyak, baterai Nokia 2720 Flip terasa lebih tangguh dengan kapasitas 1500mAh. Dalam mode aktif, Nokia Flip 2720 di klaim mampu bertahan hingga 27 hari, sedangkan dalam mode standby mampu bertahan selama 43 jam dalam sekali pengisian daya. 

Harganya saat ini adalah Rp 1.500.000

0 Komentar