Bukit Cinta Anti Galau Jadi Tempat Wisata Cirebon Hits – Ini dia Harga Tiketnya

Bukit Cinta Anti Galau Jadi Tempat Wisata Cirebon Hits - Ini dia Harga Tiketnya
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Halo Bestie Radar Cirebon! Tahu Ustad Ujang Bustomi gak?. Pastinya tau kan… Ustad Ujang Bustomi merupakan salah satu ustadz ahli dalam ilmu hikmah di Cirebon. Tak hanya itu ia juga mempunyai Pesantren gratis bagi para santri yang mencari ilmu dan belajar Ilmu Hikmah. Nah… selain ia mempunyai Pesantren, ia juga mempunyai sebuah tempat wisata Cirebon hits yakni Bukit Cinta Anti Galau. Sudah tau harga tiketnya berapa? Oke simak terus yah sampe akhir.

Wisata ini di di bangun oleh satu satu ustadz yang terkenal sebagai Youtuber yakni, Ustadz Ujang Bustomi. Penamaan tempat ini juga sama dengan padepokan miliknya, Padepokan Anti Galau. Lokasinya pun tak jauh dari Bukit Cinta Anti Galau.

Hal Yang Menarik dari Padepokan Anti Galau adalah sebagai berikut.

Punya banyak spot foto kece

Saat datang ke wisata ini kamu akan di bikin galau untuk memilih spot foto karena ada banyak banget! Yah, daripada galau memilih salah satu, mending kamu berfoto di semua spot saja. Ada spot dengan latar bentuk bintang, sayap, hati, bulan, bunga matahari hingga sangkar burung. Banyak banget spot foto yang bagus dan estetik. Jadi, kalau ke sana jangan sampe lewatkan untuk mengaadikan momen terindah kalian bersama keluarga atau teman.

Baca Juga:Sejarah dan Ciri Khas Nasi Megono Yang Belum Banyak Orang TahuRekomendasi Aplikasi Nonton Anime One Piece Sub Indonesia

Memiliki latar danau Setu Patok

Wisata ini juga sangat indah karena memiliki latar setu Patok. Setu yang sangat luas dan indah di Kab.Cirebon. Ada satu spot yang selalu diburu oleh pecinta senja. Spot ini berada di ketinggian dengan latar belakang danau Setu Patok. Jika ingin berfoto dengan latar yang cantik ini, kamu mesti berdiri di jembatan dengan alas kaca. Bergidik tapi dijamin bikin cakep fotomu di Instagram.

Harga Tiket

Selanjutnya untuk memasuki wisata Bukit Cinta Anti Galau ini buka setiap hari dengan jam buka mulai dari 07:00 hingga 22:00. Lokasinya berada di desa Sinarancang, Kabupaten Cirebon. Kamu bisa mengunjungi media sosialnya untuk mengetahui informasi reservasi. Untuk sekali masuk, HTMnya terbagi berdasarkan hari yakni Senin-Jumat, dewasa Rp 7000 anak-anak Rp 5000 sedangkan Sabtu-Minggu dan hari libur, dewasa Rp 10.000 anak-anak Rp 7000 di lansir dari web tarvelingyuk.com

0 Komentar