BIKIN KETAGIHAN!! 4 Makanan Khas Lampung Ini Bisa Menambah Nafsu Makanmu

Makanan Khas Lampung
0 Komentar

RADARCIREBON.TV – Jika kamu berkunjung ke Kota Lampung, maka tak lengkap rasanya jika kamu tidak mencoba makanan khas Lampung juga.

Bila berkunjung ke suatu daerah di Indonesia, pasti memiliki makanan khasnya masing-masing dengan cita rasa yang unik.

Oleh karena itu jangan lewatkan kesempatanmu untuk mencicipinya selagi masih bisa. Maka itu akan menjadi pengalaman tersendiri untukmu.

Baca Juga:JUAL PERANGKO AUTO JADI SULTAN!! Gak Percaya? Cobain Aja Jual Perangko Kuno yang Dicari Kolektor 2022Begini Cara Jual Uang Kuno Indonesia yang Mudah dan Cepat

Apalagi jika makanan tersebut memiliki cita rasa yang sangat lezat, pasti kamu tidak akan menyesal setelah memaknnya atau bahkan kamu ketagihan.

Tentu saja kuliner nusantara ini terkenal dengan cita rasa makanan khas masing-masing daerahnya yang penuh dengan rempah-rempah khusus.

Sehingga banyak yang mengakui jika makanan-makanan khas nusantara memiliki cita rasa yang sangat lezat.

Tak terkecuali untuk makanan khas Lampung. Bagaimana, apakah kamu penasaran mengenai nama-nama dari makanan tersebut?

Dari pada kamu semakin penasaran, yuk langsung saja kita cek and ricek makanan khas Lampung yang membuat kamu ketagihan ini.

4 Makanan Khas Lampung Ini Bisa Menambah Nafsu Makanmu

1. Tempoyang

Yang pertama ada makanan khas Lampung yang terbuat dari olahan durian. Tempoyang merupakan sebuah makanan yang menggunakan bahan dasar buah durian yang sudah di fermentasikan. Kemudian, untuk proses pembuatan tempoyang sendiri juga terbilang mudah yakni dengan cara menyiapkan daging durian yang tidak mempunyai kandungan air yang banyak. Kemudian pisahkan antara biji dengan daging duriannya lalu di berikan sedikit garam.

2. Geguduh

Kemudian, kita akan membahas makanan lezat yang satu ini, yaitu Geguduh. Gegaduh merupakan salaha satu makanan yang sejenis dengan kue dan terbuat dari pisang yang sudah di haluskan. Makanan ini memang sangat cocok sekali untuk kamu yang lebih menyukai makanan manis ketimbang yang asin.

Baca Juga:Di Jamin Laku Dengan Harga Fantastis, Ini 3 Cara Jual Uang Kuno 1000 Kelapa SawitIni Dia 5 Uang Kuno Indonesia Paling Dicari Punya Harga yang Fantastis, Ada yang Sampai 100 Juta Loh!

3. Engkak

Selanjutnya kita beralih ke makanan manis yang lainnya, yaitu Engkak. Engkak merupakan makanan yang memiliki rasa yang cukup manis. Bahan utama untuk pembuatan engkak ialah telur dan mentega yang dihaluskan menjadi tekstur yang sangat lembek. Engkak ini memang sangat cocok bila di sajikan untuk tamu yang datang ke rumahmu, karena termasuk makanan ringan.

4. Gabing

Dan yang terakhir adalah makanan dengan bahan utama batang kelapa yang masih muda. Proses pembuatan gabing terbilang sangat sederhana yakni dengan cara mengiris batang kelapa muda hingga terlihat seperti lempengan kecil yang memanjang dan berukuran 3 hingga 4 cm. Selanjutnya kamu bisa merebus batang kelapa tersebut dan juga di tambahkan dengan bumbu rempah yang sesuai dengan selera kamu.

0 Komentar