Dinas PUTR Kabupaten Cirebon membutuhkan anggaran ideal sebesar 26 milyar untuk melakukan pemeliharaan rutin setiap tahunnya.
Dinas PUTR Kabupaten Cirebon menilai anggaran pemeliharaan rutin jalan idealnya sebesar 26 milyar rupiah per tahun. Pasalnya, ruas jalan yang harus mendapatkan penanganan jumlahnya puluhan ruas dengan panjang mencapai ratusan hingga ribuan kilometer.
Saat ini, Dinas PUTR Kabupaten Cirebon hanya mendapatkan alokasi anggaran pemeliharaan rutin jalan sebesar 2,3 milyar rupiah. Angka tersebut dianggap sangat jauh dari kata ideal jika menilik banyaknya pekerjaan rumah yang belum diselesaikan.
Baca Juga:Warga Non Muslim Berbagi Takjil di Depan Vihara Anggaran Pemeliharaan Jalan Hanya 2 Miliar Rupiah
Menurut Kepala Bidang Bina Marga Dinas PUTR Kabupaten Cirebon, alokasi anggaran untuk peningkatan dan pemeliharaan jalan saat ini juga masih belum ideal untuk memaksimalkan perbaikan jalan rusak.
Sementara, Dinas PUTR Kabupaten Cirebon juga meminta peranan seluruh pihak untuk membantu pengalokasian anggaran infrastruktur. Agar kondisi infrastruktur tidak hanya menjadi konsen Dinas PUTR dan pemerintah daerah, namun DPRD juga memiliki peran dan tanggungjawab yang sama untuk menghadirkan infrastruktur yang mantap.