Harga Cabai Dan Tomat Naik

0 Komentar

Harga sejumlah kebutuhan bahan pangan pada hari kedua puasa, di Kota Tegal. Seperti tomat dan sejumlah jenis cabai terus merangkak naik, naiknya harga cabai karena permintaan tinggi sementara pasokan bekurang.

Pantauan di Pasar Pagi Kota Tegal, Jumat pagi, atau puasa hari kedua. Harga cabai rata rata mengalami kenaikan antara Rp 5 ribu hingga Rp 10 ribu rupiah per kilogramnya. Cabai merah kriting misalnya, pada hari kedua puasa ini dijual Rp 48 ribu sampai Rp 50 ribu rupiah per kilogram, dari sebelumnya Rp 35 ribu rupiah per kilogram.

Cabai rawit merah yang sebelumnya dijual Rp 75 ribu lerkilogram, menjadi Rp 80 ribu perkilogram. Sementara cabai rawit putih, yang sebelumnya dijual Rp 30 ribu perkilogram, kini mencapai Rp 35 ribu per kilogram.

Baca Juga:Es Tape Legendsris Di Jalan Ks Tubun Botok Roti Kuliner Khas Cirebon Saat Ramadan

Sedangkan harga cabai hijau di pasaran masih stabil yakni dijual dikisaran Rp 20 ribu rupiah perkilogramnya, menurut pedagang, kenaikan harga cabai akibat meningkatnya permintaan sementara ketersediaan stok menipis.

Melonjaknya harga komodits pangan di hari kedua ini dikeluhkan sejumlah konsumen, merkea berharap pemerintah mampu menstabilkan harga kebutuhan pangan.

Selain cabai, komoditas lain yang mengalami kenaikan cukup tinggi tinggi terjadi pada tomat, harga tomat saat ini mencapai 15 ribu rupiah perkilogram, dalam beberapa pekan tomat mengalami beberapa kali kenaikan, dari harga 6 ribu rupiah perkilogram hingga mencapai 15 ribu rupiah perkilogram.

0 Komentar