Pedagang Kurma di Buru Warga 

0 Komentar

Pedagang kurma di wilayah Panjunan, Kota Cirebon diburu warga. Banyak warga yang membeli kurma untuk kebutuhan cemilan di bulan ramadan.

Sejumlah toko di sentra oleh oleh haji dan umroh di Jalan Panjunan Kota Cirebon, tampak ramai dengan banyaknya warga yang berbelanja. Sebagian besar warga berbelanja kurma untuk cemilan di bulan puasa.

Nampak sejumlah karyawan toko juga sibuk melayani warga yang berbelanja aneka jenis kurma tersebut. Kurma sendiri dinilai sebagian warga merupakan cemilan yang wajib atau cemilan yang identik dengan bulan puasa. Sehingga banyak warga yang membeli kurma untuk pengantar berbuka puasa maupun untuk sahur selama bulan puasa.

Baca Juga:Menilik Tajug Agung Pangeran Kejaksan Malam Pertama Puasa Tempat Karaoke Dirazia

Rasanya yang enak dan manis juga membuat kurma ini juga dinilai baik sebagai cemilan pembuka saat berbuka puasa. Sehingga tidak heran setiap momen ramadan, jenis makanan ini banyak dibeli oleh masyarakat.

Memakan kurma juga salah satu yang dianjurkan Nabi Muhammad, berbuka puasa dengan makan kurma sebanyak bilangan ganjil. Bisa tiga, lima atau tujuh butir kurma.

0 Komentar