Menyambut bulan suci Ramadan 1444 Hijriyah, keluarga besar Haji Sipon, menggelar pengajian. Pengajian bertajuk semarak ramadhan ini, dilaksanakan bersama Majelis Ta’lim An-Nisaa, dan dihadiri Haji Nurul Qomar.
Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1444 Hirjiyah, keluarga besar Haji Sipon menyelenggarakan pengajian di rumah keluarga besar, di Blok Benda, Kejuden, Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon, Minggu pagi.
Pengajian dalam rangka semarak ramadhan ini, digelar bersama Majelis Ta’lim An-Nisaa, dan juga masyarakat sekitar.
Baca Juga:Pesan Sultan Di Milad Keraton Kacirebonan Ke 215MI Al-Washliyah Gelar Khotmil Quran
Pengajian diawali dengan penampilan hadroh dan sholawat Nabi Muhammad SAW, serta sambutan tuan rumah. Acara dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Quran, serta tausiyah singkat dari tokoh agama, dengan memberi nasihat keutamaan bulan suci Ramadhan.
Pengajian semarak ramadhan ini, juga turut dihadiri Haji Nurul Qomar, sekaligus memberikan ceramahnya dengan gaya humor dan lucu, yang membuat para ibu-ibu dari Majelis Talim An-Nisaa dan tokoh agama serta masyarakat yang hadir antusias.
Pria yang juga komedian ini menyampaikan berbagai pesan mengenai keistimewaan bulan ramadhan, salah satunya istiqomah dan suka cita dalam meningkatkan kualitas ibadah untuk mencari ridho Allah SWT
Kegiatan ini menjadi salah satu upaya persiapan diri, dan para jamaah Majelis Ta’lim An-Nisaa maupun masyarakat untuk membersihkan hati, agar bisa menjalankan.
Diharapkan, melalui pengajian menjelang ramadhan ini, bisa menambah ilmu agama, dan selama bulan ramadan hingga lebaran dapat menjaga ibadah dan kebaikan.