Oppo Kamera Terbaik
RADARCIREBON.TV – Berikut rekomendasi HP Oppo dengan kamera terbaik yang bisa kamu pertimbangkan.
Selain menjadi kebutuhan sebagai alat komunikasi, Hand Phone juga di harapkan bisa memiliki kamera yang mumpuni.
Salah satu perusahaan penyedia alat komunikasi ini, terus berinovasi seperti pesaing sewajat lainnya.
Baca Juga:BOLEH DICOBA! 4 Villa Kuningan Jawa Barat untuk Menginap Bareng KeluargaCATAT! 6 Hotel Kuningan Jawa Barat yang Bisa Kamu Kunjungi, Dijamin Menyenangkan
Tidak mau kalah saing, Oppo ternyata juga menawarkan fasilitas media pengambil gambar yang baik yang bisa kamu beli.
Berikut daftar HP Oppo kamera terbaik
1.Find X3 Pro
HP ini di bekali Qualcomm Snapdragon 888 (5nm) octa-core 2,84 GHZ yang mengantongi kapasitas 12GB/256GB.
Kamera yang tersemat yaitu terdiri dari resolusi 50MP (bagian belakang) dengan sensor Sony IMX766, ultrawide 50MP dengan sensor Sony IMX766, mikrolensa 3MP, serta telephoto 13MP.
Keluaran ini di klaim bahwa lensa sudut ultra lebar (ultrawide) dengan ruang pandang 110,30 yang dapat mencegah penurunan kualitas gambar serta distorsi pada sudut foto.
Selain itu pada bagian mikrolensa dapat melihat tampilan yang dekat secara langsung hingga 60x lebih dekat.
Pengambilan video pun juga dapat menghasilkan video yang stabil dengan anti guncangan.
Untuk harga yang ditawarkan yaitu Rp12.899.000 dengan varian warna biru sebagai pilihan warnanya.
2. Reno 8T
Baca Juga:Cekidot Harga Honda Beat Bekas, Siapa Tahu Ada yang NyantolDari Rungkad Entek-Entekan Sampai Jadi Rungkad Versi Jepang-Jepangan
Oppo membekali prosesor MediaTek Helio G95 octa-core dengan penyimpanan internal mencapai 256GB.
Sementara untuk kamera yang di sematkan terdiri dari resolusi 100MP (bagian belakang) (f/f/1.7); 2MP (F/F/3.3); 2MP (f/f/2.4, makro).
Sementara untuk bagian depan, mempunyai ukuran 32MP dengan (f/f/2.4).
Untuk harga berkisar Rp4.899.000 dengan pilihan varian warna midnight black dan sunset orange.
3. Reno8 5G
HP ini di bekali chipset MediaTek Dimensity 1300 (6nm) octa-core 3 GHz dengan penyimpanan mencapai 8GB/256GB.
Sedangkan bagian kamera terdiri dari resolusi 50MP (bagian belakang) dengan sensor Sony IMX766, ultrawide 8MP, dan makro 2MP.
Sementara untuk harga berkisar Rp7.999.000 dengan pilihan varian warna shimmer black dan shimmer gold.
Itulah rekomendasi HP Oppo dengan kamera terbaik dengan kisaran harga dari yang terendah hingga tertinggi. ***