Sebagai bagian dari upaya meningkatkan pelayanan masyarakat, salah satunya di Puskesmas Babakan Kabupaten Cirebon, harus diadakan pelatihan tersenyum. Hal itu dilakukan lantaran pelayanan kesehatan harus dipenuhi keramah tamahan khususnya saat menghadapi pasien atau orang sakit.
Banyaknya aduan masyarakat kaitan dengan buruknya pelayanan kesehatan di Kabupaten Cirebon, membuat anggota DPRD Kabupaten Cirebon melakukan kunjungan kerja ke beberapa pelayanan Kesehatan. Salah satunya dengan mendatangi Puskesmas Babakan.
Ketua Komisi 4 DPRD Kabupaten Cirebon, Aan Setiawan mengatakan, sebagai pelayanan publik, salah satunya puskesmas diperlukan keramahan. Minimal tersenyum ketika ada pasien atau menghadapi orang sakit.
Baca Juga:Pohon Tumbang Timpa Warung Dan Toko WargaPesik Youth Development Diserbu Pendaftar
Keramahan sangat diperlukan bagi pegawai yang berkecimpung dalam pelayanan publik. Jika orang sakit disambut muka masam dan judes, justru membuat suasana sang pasien semakin kurang baik, namun jika dilayani dengan baik, tentu saja akan membuat pasien senang dan mendapat semangat untuk sembuh.
Sementara, Kepala Puskesmas Babakan Endang Sugiati mengucapkan terima kasih atas kunker Komisi 4 DPRD Kabupaten Cirebon. Lewat saran itu, akan membuat pihaknya segera mengatur anggaran agar dapat menggelar pelatihan senyum.
Melalui kegiatan itu, DPRD berharap pada pegawai puskesmas maupun rumah sakit, untuk selalu tersenyum dan bersikap ramah pada pasien juga keluarganya.