Aksi perampokan sebuah minimarket di jalur pantura Brebes, berhasil digagalkan seorang karyawan, dan terekam kamera CCTV Kamis malam. Pelaku yang menguras uang di kasir dipergoki karyawan hingga terlibat perkelahian.
Aksi pencurian minimarket Alfamart di Jalan Jenderal Sudirman Brebes, Kamis malam terbilang nekat. Lokasi minimarket padahal hanya berseberangan dengan Mapolres Brebes.
Dalam rekaman CCTV, pelaku yang masuk toko langsung menuju kasir dengan merundukan badannya. Sejumlah uang tunai ratusan ribu pun berhasil diambil pelaku. Sayang, sebelum keluar toko, Wahyu, 22 tahun seorang karyawan minimarket memergoki aksinya hingga terjadi perkelahian.
Baca Juga:Dialog Khusus – Memaksimalkan Fungsi Terminal Type A HarjamuktiBegini Cara Mengaktifkan VPN Pada Yandex Browser, Lebih Aman dan Mudah
Seorang pelaku lain ikut mengeroyok karyawan toko. Beruntung karyawan lain ikut melakukan perlawanan. Sementara salah seorang karyawan perempuan berteriak meminta tolong, hingga petugas SPKT Polres Brebes mendatangi lokasi dan mengamankan kedua pelaku.
Wahyu, mengaku awalnya ia curiga kedatangan dua pelaku yang masuk langsung menuju meja kasir. Ia pun sempat menegur, namun justru pelaku mencoba memukulnya terlebih dulu. Hingga akhirnya ia memberanikan diri untuk duel dengan pelaku.
Kedua pelaku lalu diamankan ke Mapolres Brebes untuk menjalani pemeriksaan. Kedua pelaku yakni Juwari, 25 tahun dan Ari Susanto, 25 tahun warga Cirebon Jawa Barat, mengaku kehabisan ongkos perjalanan ke Cirebon, usai dari Tegal.
Dari tangan kedua pelaku polisi menyita sejumlah barang bukti yakni tas jinjing dan uang tunai Rp. 536 ribu rupiah.