Rumah warga di Desa Beringin Kabupaten Cirebon ambruk akibat diterjang hujan lebat disertai angin kencang. Pemerintah desa beri bantuan dana darurat untuk membangun tempat tinggal.
Nasib malang dialami oleh Febrianto, seorang remaja asal Desa Beringin Kecamatan Pangenan Kabupaten Cirebon yang hidup seorang diri. Rumah yang menjadi tempat berteduh dan bernaung, ambruk dan rusak total akibat terjangan angin kencang saat terjadi hujan lebat.
Febrianto yang akrab disapa Ucok ini, berjibaku membangun kembali istananya dibantu oleh masyarakat yang prihatin terhadap kondisi dan perjuangan Ucok. Para tetangga gotong royong membantu membuat tempat tidur dan kamar mandi sementara bagi Ucok, meskipun tidak dibayar.
Baca Juga:Ratusan TKA Tercatat Bekerja di 75 PerusahaanDispora Bangun Sinergitas dengan DPD KNPI Kab. Cirebon
Karena kondisinya yang sebatang kara dan bekerja serabutan, pemerintah Desa Beringin menggunakan dana darurat untuk membantu pembangunan rumah Ucok. Agar Ucok bisa kembali menempati rumah yang lebih layak, terlebih saat ini Ucok hidup seorang diri setelah orang tuanya meninggal dunia.
Sementara, saat ini Ucok mengungsi di rumah tetangga yang peduli terhadap nasib remaja 24 tahun ini. Sampai pembangunan tempat tidur dan kamar mandi yang saat ini tengah dikerjakan selesai.
Dilain sisi, pemerintah Desa Beringin sudah mengusulkan bantuan rutilahu bagi Ucok ke sejumlah instansi. Dengan harapan bisa segera terealisasi.