Polres Cirebon Kota sambut kedatangan Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Suntana,.SI, Rabu pagi, di Aula Sanika Satyawada Polres Cirebon Kota, dalam rangka arahan Kapolda Jabar untuk pengecekan kesiapan kirab merah putih yang akan melintas menuju Kota Cirebon, dan penyerahan bantuan kursi roda untuk penyandang disabilitas.
Polres Cirebon Kota menyambut kedatangan Kapolda Jabar Irjen Pol. Suntana, Rabu pagi, di Aula Sanika Satyawada Polres Cirebon Kota. Kunjungan kali ini dalam rangka, arahan Kapolda Jabar untuk pengecekan kesiapan kirab merah putih yang akan melintas menuju Kota Cirebon.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kursi roda sebanyak 16 buah, dan santunan tali asih dari Kapolda Jabar kepada penyandang disabilitas di Kota Cirebon.
Baca Juga:Polresta Cirebon Gelar Patroli RutinMenghabiskan Akhir Pekan yang Menyenangkan dengan Camping di Nangorak Camp Sumedang
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan, semua harus pihak optimal dalam melaksanakan pengamanan kirab merah putih. Dan ia berharap, menjadi anggota Polri bukan hanya sekedar profesi melainkan sebuah pengabdian.
Menurut Kapolda, Bhabinkamtibmas adalah ujung tombak Polri hingga ke tingkat desa. Sehingga harus merubah pola hubungan, pendekatan dengan masyarakat, supaya ke depan Polri lebih dicintai oleh masyarakat.
Hadir dalam kegiatan tersebut Dirpolairud Polda Jabar, Kabidkum Polda Jabar, Kabid Humas Polda Jabar, Kapolresta Cirebon, Kapolres Cirebon Kota, Kapolres Kuningan, Wakapolres Cirebon, serta para PJU Polres Cirebon Kota, Perwira Polres Cirebon Kota, Kanit, Intelkam dan Bhabinkamtibmas.