Menjamurnya pedagang kaki lima di tujuh jalan kawasan tertib lalu lintas menjadi persoalan rumit bagi pemerintah kota Cirebon, karena meskipun sudah ada shelter pedagang tetap menjamur.
Kepala bidang koperasi dan ukm Dinas Perdagangan Koperasi dan Ukm mengatakan bahwa saat ini pemerintah masih melakukam kajian terkait pemberdayaan pkl terutama di jalan tujuh ruas jalan seperti jalan Cipto, Kartini, Siliwangi , Wahidin, Sudarsono, Pemuda dan Perjuangan.
Namun untuk melakukan relokasi, pemerintah kesulitan untuk mencari lokasi untuk relokasi pedagang, karena untuk di jalan tertentu tidak ada lahan untuk di jadikan relokasi.
Baca Juga:Sensasi Cilok Pedas Warung Merah Hitam Sajikan Bumbu Kacang Yang Khas2 Tim Sman 2 Cirebon Lolos Honda Dbl 3 On
Sebelumnya pemerintah sudah membangun tiga shelter di tiga jalur, di Siliwangi sudah penuh dan bima juga penuh, sedangkan untuk di jalan Cipto belum digunakan karena masih dalam renovasi.