Pasar Mertapada Kulon kecamatan Astanajapura kabupaten Cirebon ini sudah puluhan tahun terkesan dibiarkan tak terurus dan rusak hingga kondisinya semakin kumuh seperti ini.
Kontrak developer pasar Mertapada Kulon ini sudah habis dan sudah diserahkan terimakan kepada pemerintah desa Mertapada Kulon namun setelah serah terimakan pedagang masih belum menerima kepastian kapan pasar dibenahi.
Pedagang mengeluhkan ketidaknyamanan karena kondisi pasar yang kumuh dan kotor terlebih saat hujan sudah dipastikan pasar mertapada kulon ini banjir.
Baca Juga:Pengaruh Kemarau Panjang Pembenihan Ikan Air Tawar TerhambatDampak Air Limbah Batu Alam Tercampur Ke Dalam Kolam Pembenihan Ikan
Dilain sisi menurut pedagang pasar sudah ada pembicaraan tentang rencana rehabilitasi dan pembenahan pasar yang sejumlah kiosnya sudah kosong karena ditinggal pedagang.
Sementara pedagang pasar Mertapada Kulon berhadap pemerintah desa dan pemerintah kabupaten Cirebon segera melakukan upaya perbaikan agar kondisi pasar lebih layak untuk aktivitas perekonomian.