Styrofoam ini mungkin pernah anda gunakan sebagai tempat makanan, namun tahukah anda jika limbah styrofoam ini kerap menjadi salah satu penyebab masalah lingkungan.
Sudah satu bulan timbunan limbah styrofoam ini menutupi saluran irigasi di desa Babakan Gebang kabupaten Cirebon dan mengganggu aliran air.
Selain mengganggu aliran air petani, limbah styrofoam yang menumpuk juga mengakibatkan sampah bahkan bangkai binatang tertahan dan menimbulkan bau busuk.
Baca Juga:Jalan Pangeran Sutajaya Rusak ParahWarga Pasang Bak Bekas Di Jalan Berlubang
Menurut warga, limbah sterofoam yang menyumbat saluran irigasi ini biasanya rutin dibersihkan namun sudah satu bulan lamanya sampah seolah dibiarkan menumpuk dan tidak diangkut.
Masyarakat mendesak pihak terkait untuk segera mengangkut tumpukan sampah yang sudah mengganggu dan menyumbat aliran air irigasi. (Solihin)